Kapolri Berniat Pindahkan Server Sosial Media Ke Indonesia
Jual otb - Sosial media di Indonesia bukan menjadi barang baru lagi bagi para penggunanya. Bahkan, bisa dikatakan bahwa Indonesia menjadi salah satu negara dengan pengguna sosial media terbesar di Asia tenggara. Sehingga tak jarang fungsi sosial media yang seharusnya menjadi penghubung banyak orang, justru menjadi sebuah senjata untuk saling menjatuhkan. Bahkan dengan mudahnya meraih viralitas melalui sosial media, banyak oknum yang tidak bertanggung jawab menjadikan sosial media sebagai media provokasi.
Untuk itu, guna menanggulangi masalah yang sering terjadi akibat penyalahgunaan sosial media di Indonesia ini, Kapolri Jenderal Tito Karnavian menyatakan bahwa pihaknya akan melakukan kerja sama dengan Kementerian kominfo RI guna mencari solusi terbaik dalam rangka mengawasi siklus sosial media seperti Facebook, twitter, dan lain-lain.
Bahkan, Kapolri berencana untuk memindahkan server Internasional ke server Indonesia. menurutnya, dengan berpindahnya server tersebut, pihaknya dapat memberikan antisipasi lebih mendalam terhadap berbagai isu provokasi yang sangat mudah menyebar melalui sosial media.
Indonesia sendiri sebenarnya diwajibkan untuk memiliki sebuah data center sendiri melalui Peraturan pemerintah Nomor 82 Tahun 2012 terkait dengan Penyelenggaraan Sistem dan Transaksi Elektronik, sebagai pelengkap dari UU ITE Nomor 11 Tahun 2008. Akan tetapi, sepertinya Menkominfo RI, Rudiantara tidak sependapat dengan yang diusulkan oleh Kapolri.
Menurut Rudiantara, pemindahan sebuah server perusahaan asing ke Indonesia tidak bisa dilakukan begitu saja dengan mudah. Dirinya menilai bahwa sebelum melakukan transfer tersebut, harus ada beberapa sektor yang harus dilengkapi secara riil.
Lebih lanjut Rudiantara juga menjelaskan bahwa apabila hal tersebut tetap dilakukan, maka beberapa sektor pemerintahan di Indonesia harus ditingkatkan seperti misalnya sektor pertahanan dan sektor keuangan.
Terakhir, Rudiantara mengatakan bahwa penempatan server bagi Industri hendaknya dipilih-pilih lagi agar sesuai dengan kebutuhan pemerintah Indonesia.
Simak terus informasi menarik terbaru dan terkini lainnya mengenai server, dan berbagai jaringan telekomunikasi lainnya di Indonesia hanya di Indofortech.com, dapatkan juga berbagai penawaran menarik seperi harga jual otb murah, harga rack server, CDN , dan lain-lain
Sumber : http://indofortech.com/