top of page

Makan Malam Romantis Dengan Sticky Note



Hari jadi pernikahan akan menjadi moment yang tidak bisa ditinggalkan bagi semua pasangan. Merencanakan makan malam didalam rumah akan menjadi lebih special dibanding memilih untuk makan malam disebuah restaurant. Yang perlu diperhatikan adalah mempersiapkan menu dan suasana romantic yang tepat. Anda bisa melakukan hal-hal berikut untuk mempersiapkan makan malam romantis Anda dirumah.


Menu pilihan

Anda pasti sudah mengetahui apa makanan atau minuman yang menjadi makanan favorit pasangan Anda. Anda bisa memasaknya sendiri atau jika Anda tidak memiliki banyak waktu untuk memasak, Anda bisa menggunakan jasa delivery makanan. Siapkan makanan pembuka, makanan utama hingga dessert sederhana yang dapat Anda nikmati berdua.


Ciptakan Suasana

Pilih lokasi makan malam Anda. Anda bisa memilih taman rumah Anda jika Anda memilikinya. Jika tidak, ruang makan yang terdekorasi romantis akan menjadi pilihannya. Pastikan Anda membersihkan bagian ini, tentu saja hal ini akan memudahkan Anda untuk mendekorasi, dan yang paling penting, siapa yang tidak menyukai ruangan yang bersih?

Untuk mendekorasi, Anda bisa menyiapkan sebuah lilin dan pilihlah peralatan makan yang cantik. Taruh beberapa mawar merah untuk menghiasi meja Anda. Anda juga bisa menuliskan beberapa kalimat sebagai bentuk rasa cinta Anda. Tulislah pada sticky notes, karena dengan sticky notes, Anda bisa dengan mudah menempelkannya dimanapun, seperti pada dinding ruangan Anda. Pasangan Anda yang mengetahuinya tentulah akan terkesan. Sticky notes juga dapat Anda tempelkan mulai dari pintu masuk hingga meja makan. Beberapa orang membuktikan bahwa kalimat cinta akan lebih mudah untuk menyentuh hati seseorang.


Siapkan Diri

Kenakan pakaian yang indah. Pakailah sebuah gaun atau jas untuk menambahkan kesan romantis. Anda harus memberitahukan pasangan Anda bahwa Anda akan mengadakan makan malam untuk kalian berdua agar pasangan Anda juga dapat bersiap-siap.


Hindari Hal-hal yang menggangu

Jika Anda memiliki anak, maka titipkan dulu anak Anda kepada orang yang Anda percaya. Karena Anda hanya menginginkan waktu makan malam ini untuk berdua, bukan? Matikan handphone, singkirkan pekerjaan, pastikan malam itu hanya menjadi milik kalian berdua.



Who's Behind The Blog
Recommanded Reading
Search By Tags
Follow "THIS JUST IN"
  • Facebook Basic Black
  • Twitter Basic Black
  • Google+ Basic Black
bottom of page