Kini Waktunya Anda Mengetahui Sendiri Tingkat Kesuburan Sperma Anda (Suami)
Mengetahui kesuburan sperma memiliki peranan yang sama pentingnya dengan mengetahui kesuburan wanita jika Anda dan pasangan ingin mengetahui sebab-sebab sulitnya mendapatkan keturunan. Selain itu, mengetahui tingkat kesuburan dapat memudahkan Anda dan pasangan untuk menentukan langkah-langkah apa saja yang harus ditempuh guna mendapatkan keturunan dengan cepat.
Spermatozoa sendiri merupakan penentu kesuburan pria. Oleh karena itu, pemeriksaan utama kesuburan pria adalah dengan melakukan analisis terhadap sperma. Analisis sperma tersebut dilakukan untuk mengetahui jumlah, kualitas, gerakan, dan karakteristik lain dari sperma yang diproduksi sang pria. Sperma yang banyak dan lincah merupakan syarat untuk pembuahan sel telur agar dapat hamil. Namun, seringkali kaum pria enggan untuk memeriksakan tingkat kesuburannya ke dokter karena beberapa faktor seperti terbentur dengan masalah biaya, prosedur yang banyak, maupun faktor-faktor lainnya.
Jika Anda ataupun pasangan termasuk orang yang enggan untuk memeriksakan kesuburan sperma ke dokter, Anda dapat melakukan tes kesuburan sperma sendiri dari rumah dengan menggunakan alat tes sperma. Alat tes sperma ini pada umumnya dapat memperlihatkan volume atau jumlah sperma yang diproduksi oleh pria. Perangkat tes ini akan memungkinkan para pria menguji sendiri spermanya di rumah sehingga memperbesar kesempatan untuk mendapatkan diagnosis yang benar dengan metode yang sederhana dan murah.
Adapun Menurut World Health Organization (WHO), rata-rata ejakulasi mengandung hampir 100 juta sel sperma. Pria yang memiliki kurang dari 20 juta sel sperma per mililiter sperma mungkin berisiko untuk mengalami masalah infertilitas. Jika setelah menggunakan alat tes sperma diketahui bahwa jumlah sperma yang dihasilkan tidak memenuhi standar untuk pembuahan, maka diperlukan langkah-langkah yang dilakukan untuk meningkatkan kesuburan pria seperti mengkonsumsi makanan dan suplemen penambah kesuburan maupun melakukan gaya hidup yang lebih sehat.